Kamis, 05 Januari 2012

Pantai Mutun (Lampung)





Foto-foto tersebut merupakan bagian dari Pantai Mutun. Pantai yang terletak di Lampung ini sungguh indah karena selain pasirnya yang benar-benar putih, juga dikelilingi oleh beberapa pulau. Sehingga banyak para pengunjung yang menyebrang ke pulau lain dengan tujuan untuk menikmati pemandangan alam dari tempat atau sudut yang berbeda. 
Awal kunjunganku ya...bersama teman-teman lama SD dalam rangka reuni setelah sekitar 10 tahun tak bersua. Kami pergi pada tanggal 29 Desember 2011. Jarak Pantai Mutun dengan kota Bandarlampung sekitar 1 jam an. Jika dari Pringsewu juga sekitar 1-2 jam an. Kami berangkat dengan menggunakan mobil. Tiba di Pantai Mutun, kami membeli tiket masuk perorang Rp 5.000 dan biaya parkir mobil Rp 10.000. Memasuki wilayah pantai, kami memarkirkan mobil dan memilih tempat untuk beristirahat dan makan, ada pun gubug-gubug kecil yang disewakan dengan harga Rp 25.000. Akhirnya, kami tidak menyewa karena kami sudah membawa tikar, sehingga kami memilih tempat dan menggelar tikar di atas pasir, kemudian menyantap makan siang. Setelah agak lama, kami memutuskan untuk menyebrang ke pulau yang lain untuk melihat-lihat. Kami menyewa perahu nelayan seharga Rp 10.000 perorang untuk pulang-pergi. Sampai di pulau lain, kami bermain air sepuasnya dengan menggunakan ban-ban yang kami sewa. Kami tidak merasa takut untuk bermain air karena tidak ada ombak besar. Ini disebabkan karena wilayah Pantai Mutun dikelilingi oleh pulau-pulau kecil sehingga ombak yang datang hanya menerjang bagian luar pulau-pulau kecil yang mengelilingi Pantai Mutun. Sangat asyik sekali kami bermain-main sepuasnya di pantai ini. Setelah agak sore, perahu yang kami sewa menjemput kami lagi. Sampai di seberang, kami masih ingin memuaskan untuk bermain lagi. Maka, kami mencoba banana boat yang memuat 6 orang seharga Rp 25.000 perorang. setelah banana boat, aku masih belum puas, maka aku pun mencoba canoe yang memuat untuk 2 orang. Cukup menyenangkan saat mendayung karena harus menggunakan tenaga penuh.
Sungguh liburan yang menyenangkan.  





Tidak ada komentar:

Posting Komentar